Kami Akan Membantu Menjawab Pertanyaan Anda

Dealer Honda Eiyu Indramayu, Cirebon

Dominasi Honda Racing Indonesia, Sabet 5 Titel Juara di Mandalika Festival of Speed 2025

Dominasi Honda Racing Indonesia, Sabet 5 Titel Juara di Mandalika Festival of Speed 2025

Mandalika, 14 Desember 2025 — Honda Racing Indonesia (HRI) mengakhiri musim balap 2025 dengan pencapaian luar biasa setelah memborong lima gelar juara pada seri pamungkas Kejuaraan Nasional Balap Mobil yang berlangsung dalam ajang Mandalika Festival of Speed (MFoS) 2025 di Pertamina Mandalika International Circuit. Raihan ini menjadi tonggak penting karena menandai kemenangan pertama HRI di Sirkuit Mandalika, sekaligus bertepatan dengan peringatan 40 tahun kiprah Honda di dunia balap nasional, yang semakin menegaskan dominasi Honda sepanjang musim 2025.

Sepanjang MFoS 2025, Honda Racing Indonesia tampil konsisten dan kompetitif di seluruh kelas utama yang diikuti. Pada kategori ITCR 1.200, Avila Bahar yang mengandalkan Honda Brio berhasil mengunci gelar Juara Nasional Seeded A 2025. Sementara itu, Andri Abirezky memastikan titel Juara Nasional Seeded B. Kombinasi hasil tersebut mengantarkan HRI meraih gelar Juara Tim ITCR 1.200, sekaligus menegaskan daya saing Honda Brio sebagai mobil andalan di kelas entry level touring car.

Keunggulan HRI juga berlanjut di kelas ITCR 3.600. Alvin Bahar menunjukkan performa stabil sepanjang musim dan memastikan gelar Juara Nasional ITCR 3.600 untuk ke-12 kalinya. Kemenangan tersebut turut membawa Honda Racing Indonesia meraih gelar Juara Tim ITCR 3.600. Selain itu, pembalap Honda mencatatkan fastest lap of the day di kelas ITCR 1.200 dan ITCR 3.600, memperkuat bukti performa optimal mobil Honda di lintasan Mandalika. Dengan hasil ini, HRI resmi menutup musim 2025 sebagai tim paling dominan di Kejuaraan Nasional Balap Mobil.

Alvin Bahar menyampaikan bahwa keberhasilan ini merupakan buah dari kerja keras dan konsistensi seluruh tim sepanjang musim. Ia menilai Sirkuit Mandalika memiliki karakter dan tantangan tersendiri, namun performa mobil yang stabil, strategi balap yang tepat, serta ritme balapan yang terjaga sejak awal hingga akhir menjadi kunci kemenangan. Menurutnya, menutup musim dengan hasil dominan menjadi kebanggaan tersendiri sekaligus bukti konsistensi performa mobil Honda di berbagai sirkuit.

Sejak awal musim, Honda Racing Indonesia secara konsisten melakukan penyempurnaan pada performa mesin, keseimbangan sasis, serta perumusan strategi balap yang presisi. Konsistensi hasil di setiap seri hingga keberhasilan meraih kemenangan di Mandalika menunjukkan efektivitas persiapan yang dilakukan tim.

Yusak Billy, Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor, menegaskan bahwa dominasi HRI di seri penutup musim ini bukan hanya tentang kemenangan dalam satu musim kompetisi, tetapi juga mencerminkan komitmen Honda selama 40 tahun di dunia balap Indonesia. Ia mengapresiasi kontribusi para pembalap, tim teknis, serta tim-tim independen yang terus mempercayai mobil Honda sebagai kendaraan kompetisi. Menurutnya, pencapaian ini menegaskan karakter mobil Honda yang berperforma tinggi dan memberikan sensasi fun to drive.

Sebagai bagian dari perayaan keberhasilan musim 2025 sekaligus momentum 40 tahun Honda di dunia balap nasional, Honda menggelar sesi victory lap di Sirkuit Mandalika yang melibatkan seluruh pembalap Honda Racing Indonesia, pembalap Honda dari berbagai tim peserta MFoS 2025, serta jajaran kendaraan hybrid Honda. Rangkaian perayaan pada seri penutup ini ditutup dengan sesi foto bersama di starting grid dan Tikungan Batik. Pada kesempatan yang sama, Honda juga mengajak komunitas Honda di Jakarta dan Manado untuk menggelar kegiatan nonton bareng yang diikuti lebih dari 70 anggota komunitas, sebagai bentuk apresiasi kepada para penggemar motorsport Honda di Indonesia.

SUMBER. HONDA-INDONESIA.COM

Frans Hadi Egi Syahrial Sales Executive Dealer Honda Eiuyu, Indramayu (3)

Jl. Pasar Baru No.5, Karangmalang, Kec. Indramayu, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat 45213

error: Content is protected !!